BSA UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon Matangkan Persiapan Akreditasi, Bidik Akreditasi Unggul

CIREBON – Jurusan Bahasa dan Sastra Arab (BSA) Fakultas Ushuluddin dan Adab (FUA) UIN Syekh Nurjati Cirebon terus berupaya meningkatkan kualitas pendidikan. Hal ini terlihat dari keseriusan jurusan dalam mempersiapkan diri menghadapi proses reakreditasi. Dalam rapat strategis yang digelar secara virtual melalui Zoom, pada Kamis (8/8), pimpinan BSA bersama Pimpinan Fakultas dan seluruh dosen BSA membahas langkah-langkah strategis untuk meraih akreditasi unggul.

Rapat tersebut dihadiri oleh Dekan FUA, Dr. Anwar Sanusi, M.Ag., dan Wakil Dekan Bidang Akademik, Wakhid Nahruddin, Ph.D. Sementara itu, dari pihak jurusan BSA, hadir Ketua Jurusan (Kajur), Maman Dzul Iman, MA dan Sekretaris Jurusan (Sekjur) Erfan Gazali, M.SI beserta seluruh dosen BSA.

Dr. Anwar Sanusi dalam sambutannya menekankan pentingnya rapat ini sebagai sinergi antara pimpinan fakultas dengan civitas akademika jurusan BSA. Beliau juga menekankan bahwa setiap langkah dan program yang dijalankan harus berupaya meninggalkan warisan yang baik dan dapat dikenang oleh generasi penerus, karena itu setiap langkah yang diambil harus membawa manfaat jangka panjang dan menjadi warisan yang baik bagi generasi mendatang.

Dalam pembahasan evaluasi dan persiapan reakreditasi, disepakati bahwa borang akreditasi BSA harus selesai pada tanggal 20 Agustus 2024. Proses ini akan melalui tahap review oleh Lembaga Penjamin Mutu (LPM) UINSSC serta asesor eksternal dari BAN-PT, dengan batas akhir submit borang ke BAN-PT pada 25 Agustus.  Semua pihak menunjukkan komitmen kuat untuk mencapai akreditasi terbaik.

Pelaksanaan sertifikasi pengajar BIPA direncanakan akan dilakukan pada akhir Agustus, bekerja sama dengan Balai Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemedikbud RI). Program ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi dosen dalam mengajar bahasa Indonesia kepada penutur asing, sejalan dengan peningkatan kualitas pendidikan di jurusan BSA.

Selain itu, kegiatan Visiting professor dari Universiti Islam Antarabangsa Sultan Abdul Halim Mu’adzam Shah (UNISHAMS) dan Al-Madinah International University (MEDIU) Malaysia dijadwalkan pada awal September. Kegiatan ini bertepatan dengan acara Perkenalan Budaya Akademik Kampus dan Kemahasiswaan (PBAK) untuk mahasiswa baru angkatan 2024, diharapkan kegiatan ini dapat memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk mendapatkan wawasan internasional sejak dini.

Rapat berjalan dengan suasana santai namun tetap fokus, diwarnai dengan arahan dari pimpinan serta sesi tanya jawab oleh para peserta rapat. Dr. Anwar Sanusi menutup rapat dengan penegasan bahawa Fakultas FUA berkomitmen untuk memberikan dukungan penuh baik dari segi anggaran maupun sumber daya manusia untuk menyukseskan semua program yang telah direncanakan.

Dengan sinergi yang kuat antara jurusan BSA dan Fakultas Ushuluddin dan Adab, UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon optimis dapat mencapai target prioritas dan meninggalkan warisan positif bagi masa depan.

Scroll to Top